INDRAMAYU, (nusantaraindonesia.id),- Kegiatan sehat lingkungan yang digelar oleh RW 04 bertema "Tingkatan Sportifitas Ayo Bersih 2024 Desaku dan Pasarku" bertempat di Desa Jatibarang Baru Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu diikuti oleh RT 15 sampai 19 berlangsung khidmat. Senin (19/8/2024).
Perlombaan antar RT tersebut dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 RI, karena terpilih menjadi desa terbaik oleh pihak Bank BRI Pusat dan BRI Cabang di wilayah Jatibarang Indramayu.
Kartini selaku RW 04 menjelaskan, acara ini bentuk sosialisasi yang diprogramkan oleh BRI Cabang Jatibarang.
"Alhamdulillah Desa Jatibarang baru kami terpilih sebagai desa terbaik oleh pihak Bank BRI pusat dan BRI cabang Jatibarang Indramayu. Kami sangat bangga mendapatkan program tersebut untuk memeriahkan HUT ke-79 RI dengan adakan lomba antar RT bentuknya siskamling (Jondol) dan kebersihan lingkungan khususnya wilayah RW 04. Semoga seterusnya masyarakat Jatibarang Baru ini lingkungannya selalu bersih dan sehat.” harapnya.
Hal yang sama disampaikan oleh salah satu peserta RT 17, Yani Tarinih. Dengan adanya perlombaan ini, dirinya merasa sangat senang dan terimakasih.
"Perlombaan ini semua warga Jatibarang Baru sangat antusias dalam mengerjakan kebersihan dan merasa nyaman dengan lingkungan sehat juga bersih. Masalah menang ataupun kalah, itu hal biasa dalam perlombaan. Namun yang lebih utama adalah kesehatan itu sangat penting dikehidupan sehari-hari bagi masyarakat Jatibarang Baru," Pungkasnya.
Kegiatan memeriahkan HUT ke-79 RI di Desa Jatibarang Baru tersebut menjadi pelajaran sangat berharga dan sangat penting di kehidupan masyarakat Jatibarang Baru Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu. (Tarudi)
0Comments