Atasi Dampak Pergantian Musim, Pemdes Pringgacala Indramayu Bangun Drainase
20 April
INDRAMAYU, (nusantaraindonesia.id),- Pemerintah Desa Pringgacala Kecamatan Karangampel Kabupaten Indramayu, terus meningkatkan pembangunan di bidang infrastruktur.
Pada tahun 2025 ini, Pemerintah Desa Pringgacala merealisasikan Dana Desa (DD) tahap pertama, salah satunya untuk pembangunan drainase di Blok Budiraja RT. 01 RW. 01 dengan besaran anggaran Rp68.708.000.
Dibangunnya drainase tersebut untuk mengatasi dampak pergantian musim, khususnya musim hujan, yang sering menyebabkan genangan air dan banjir.
"Tujuannya adalah untuk mengalirkan air hujan secara efektif dan mencegah risiko banjir, terutama di area perumahan dan persawahan," ujar Kuwu Desa Pringgacala, Kodirin di rumah kediamannya. Minggu, (20/04/2025).
Menurut Kodirin, pembangunan drainase ini merupakan upaya penting dalam meningkatkan kualitas infrastruktur dan menciptakan lingkungan yang lebih nyaman bagi warga, serta meminimalkan dampak negatif dari pergantian musim. Selain itu, drainase yang baik juga membantu mencegah erosi tanah, kerusakan jalan, dan bangunan, serta menjaga kebersihan lingkungan.
"Memang saluran pembuangannya kurang bagus. Sehingga perlu dibangun drainase," bebernya.
Masih dikatakan Kodirin, pembangunan drainase sangat penting untuk saluran pertanian. Sehingga mempermudah petani saat mengairi sawah pada musim tanam.
"Ini juga untuk pertanian, agar sawah juga mudah pengairannya, sehingga program ketahanan pangan dapat terwujud," ungkap Kodirin.
Kodirin berharap, pembangunan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat. Sehingga, perekonomian masyarakat juga bisa meningkat.
"Kami berharap program pembangunan yang ada nanti bisa bermanfaat untuk masyarakat," pungkasnya. (Adv/ Red)